• Nusa Tenggara Timur

Ziarah dan Anjangsana Polres Kupang Kota Jelang HUT ke-75 Bhayangkara

Imanuel Lodja | Rabu, 23/06/2021 19:06 WIB
 Ziarah dan Anjangsana Polres Kupang Kota Jelang HUT ke-75 Bhayangkara Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P. T Binti, SIK, didampingi Wakapolres Kupang Kota Kompol Iwan Iswahyudi S.Pd dan Ketua Bhayangkari Cabang Kupang Kota bersama pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari ziarah ke makam Bripka Robert L. Lari Manu serta pemberian bantuan sembako kepada istri almarhum jelang perayaan HUT ke 75 Bhayangkara tahun 2021.

katantt.com--Jajaran Polres Kupang Kota menggelar aksi sosial berupa ziarah ke makam para anggota Polres Kupang Kota yang telah meninggal dan melakukan anjangsana ke rumah-rumah anggota yang mengalami sakit.

Ziarah dan anjangsana pada Rabu (23/6/2021) ini dipimpin Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P. T Binti, SIK, didampingi Wakapolres Kupang Kota Kompol Iwan Iswahyudi S.Pd serta Ketua Bhayangkari Cabang Kupang Kota bersama pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari.

Kegiatan ini digelar dalam rangka HUT ke 75 Bhayangkara tahun 2021.

Ziarah diawali ke makam Bripka Robert L. Lari Manu serta pemberian bantuan sembako kepada istri almarhum.

Selain itu ke makam almarhum Aipda Daud Banu di Jalan Atuif Kota Kupang serta memberikan bantuan sembako kepada istri almarhum.

Rombongan Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P. T Binti bersama Ketua Bhayangkari Cabang Polres Kupang Kota melaksanakan kunjungan anjangsana kepada anggota Polri Polres Kupang yang mengalami sakit.

Kunjungan dilakukan ke Bripka Jhon Misa (Personil Unit Reskrim Polsek Alak mengalami patah tulang rahang) di lingkar luar jalur 40 RT 26/RW 005, Kelurajan Belo, Kecamatan Maulafa.

Pada kunjungan tersebut Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P. T Binti melakukan dialog terkait dengan kendala dalam pengobatan.

Ia kemudian menyambangi kediaman Bripka Eri Ayani Sakti (Personil Sat Intelkam Polres Kupang Kota- Perawatan pasca tumor pada paha kanan) di Perumahan BTN Kolhua Blok H, Kelurahan Kolhua, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang.

Kemudian ke kediaman Iptu Sem Finit (Personil Bag Ren Polres Kupang Kota) yang mengalami komplikasi ginjal di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang.

Selanjutnya ke kediaman Aipda Norbeth Detan (personil Polres Kupang Kota yang mengalami sakit syaraf) di Jalan Cak Doko, Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo.

Selanjutnya rombongan Kapolres Kupang Kota melaksanakan kunjungan di rumah Warakawuri di kediaman almarhum Dance Anin di Jalan Timor Raya, RT 017/RW 04, Kelurahan Lasiana, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.

Kunjungan juga dilakukan ke Warakawuri almarhum Aiptu Araujo di Jalan Bakti Karang, Kelurahan Oebobo, Kecamatan Oebobo tepatnya di belakang SPN Kupang.

Selain melaksanakan Ziarah dan Anjangsana pada keluarga Polri, personil dan warakawuri Polres Kupang Kota, Bhakti sosial juga dilaksanakan pada purnawirawan Polri yang dipimpin oleh Kabag ops Polres Kupang Kota AKP Mei C. Sitepu, SH.

Anjangsana ke purnawirawan Polri Polres Kupang Kota yakni ke kediaman Iptu Melki Oetali di depan gereja Tberias Kelurahan TDM, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.

Kemudian ke kediaman AKP purnawirawan Putu Kekeran di Jalan Gerbang Media, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima.

Dilanjutkan ke kediaman Ipda Purnawirawan Kondrat Banu di Jalan Gerbang Media, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima dan ke kediaman AKP purnawirawan Piet Taebenu di belakang Hotel Lahasienda, Kelurahan Penfui, Kecamatan Maulafa.

"Kegiatan ziarah rombongan dan qlanjangsana Polres Kupang Kota adalah bentuk kepedulian Polres Kupang Kota terhadap keluarga anggota Polri personil Polres Kupang Kota yang sakit serta Warakawuri Polri Polres Kupang Kota," ujar Waka Polres Kupang Kota Kompol Iwan Iswahyudi, SPd, Rabu (23/6/2021) siang.

Kegiatan ziarah rombongan dan anjangsana Polres Kupang Kota digelar dalam rangka bhakti sosial HUT Bhayangkara Ke 75 tahun 2021.

Pada kegiatan bhakti sosial tersebut diberikan sumbangan berupa sembako dan kebutuhan lainnya dari Kapolres Kupang Kota dan Ketua Bhayangkari Cabang Kupang Kota.

 

 

FOLLOW US