• Nusa Tenggara Timur

620 Calon Bintara dan Tamtama Polda NTT Lulus Seleksi Anggota Polri

Imanuel Lodja | Sabtu, 24/07/2021 18:05 WIB
 620 Calon Bintara dan Tamtama Polda NTT Lulus Seleksi Anggota Polri ilustrasi_penerimaan_polri

katantt.com--Sebanyak 620 calon Bintara dan Tamtama Polri lulus dalam seleksi penerimaan anggota Polri terpadu Panda Polda NTT TA 2021.

Pengumuman kelulusan dilakukan Kapolda NTT, Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH MHum di aula Rupatama lantai III Polda NTT, Kamis (22/7/2021) petang.

Dari 620 peserta yang lulus, terdapat 27 polwan dan 593 polisi pria.

Hasil sidang terbuka untuk bintara Polisi Tugas Umum (PTU) sebanyak 460 orang terdiri dari 443 orang pria dan 17 orang wanita.

Yang tidak memenuhi syarat sebanyak 79 orang yakni 70 orang pria dan 9 orang wanita.

Sementara yang lulus memenuhi syarat sebanyak 381 orang yakni 373 orang pria dan wanita 8 orang.

Bintara PTU ini akan mengikuti pendidikan dalam 2 gelombang. Untuk gelombang I TA 2021 sebanyal 180 orang polisi pria di SPN Kupang dan 4 orang Polwan di Sepolwan Jakarta.

Mereka mengikuti pendidikan mulai 26 Juli hingga 22 Desember 2021.

Gelombant II TA 2022 akan mengikuti pendidikan selama 5 bulan mulai 8 Februari hingga 7 Juli 2022.

Gelombang II diikuti 205 orang yakni 201 orang pria dan 4 orang wanita.

Ada pula calon bintara kompetensi khusus (Bakomsus) sebanyak 31 orang pria akan mengikuti pendidikan gelombang I sebanyak 12 orang dan gelombang II sebanyak 19 orang.

Selanjutnya bintara Rekrutmen Proaktif (Rekpro) tahap I sebanyak 63 orang terdiri dari 48 orang pria dan 15 orang wanita.

Sebanyak 9 orang pria dan 5 orang wanita mengikuti pendidikan gelombang I TA 2021 dan gelombang I TA 2022 sebanyak 31 orang pria dan 17 orang wanita.

Casis bintara Rekpro tahap II sebanyak 14 orang pria dan 4 orang wanita. Semuanya casis Polwan mengikuti pendidikan gelombang I TA 2021 dan 14 casis Polki mengikuti pendidikan gelombang I TA 2022.

Untuk tamtama Brimob, dinyatakan lulus 94 orang dan Tamtama Polair 15 orang. 12 tamtama Brimob dan 6 tamtama Polair akan mengikuti pendidikan gelombang I TA 2021.

Sementara 82 tamtama Brimob dan 9 tamtama Polair akan mengikuti pendidikan gelombang I TA 2022.

Selanjutnya ada 12 peserta pria masuk menjadi bintara Brimob serta 6 calon taruna (Catar) Akpol yang lulus tidak terpilih akan mengikuti pendidikan bintara Polri gelombang I TA 2021.

Seleksi penerimaan Bintara dan Tamtama Polri TA 2021 Panda Polda NTT telah melewati berbagai macam tes yaitu pemeriksaan administrasi (rikmin), pemeriksaan kesehatan (rikkes), tes psikologi, tes jasmani dan tes akademik.

Sidang penetapan kelulusan akhir penerimaan terpadu Bintara dan Tamtama Polri TA 2021 dan gelombang I T.A. 2022 Panda Polda NTT yang dipimpin Kapolda NTT Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH MHum merupakan tahap akhir yang dilalui oleh para calon siswa Polri sebelum menjalani masa pendidikan di beberapa lembaga pendidikan Polri.

Proses rekrutmen Bintara dan Tamtama Polri tahun ini, dimulai sejak tanggal 19 Maret 2021 dilaksanakan selama 4 bulan.

Kapolda NTT Irjen Pol Lotharia Latif menyatakan, keberhasilan dalam pelaksanaan rekrutmen Bintara dan Tamtama Polri TA 2021 ini dapat dicapai berkat peran berbagai pihak.

Yang bekerja secara optimal melalui kerja keras panitia baik dari pihak internal maupun pihak eksternal yang telah berpartisipasi mewujudkan pelaksanaan rekrutmen Bintara dan Tamtama Polri secara bersih, transparan, akuntabel dan humanis.

 

FOLLOW US