• Nusa Tenggara Timur

Posyandu Sejahtera Kelurahan Batuplat Berikan Vitamin A untuk Balita

Semy Andy Pah | Senin, 08/08/2022 06:32 WIB
Posyandu Sejahtera Kelurahan Batuplat Berikan Vitamin A untuk Balita Tenaga kesehatan dari Puskesmas Naioni sementara memberi vitamin kepada salah satu balita di Posyandu Sejahtera Kelurahan Batuplat Kecamatan Alak, Sabtu (6/8/2022).

KATANTT.COM--Kelurahan Batuplat Kecamatan Alak bekerjasama dengan Puskesmas Naioni bagikan viitamin A kepada balita di Posyandu Sejahtera Batuplat.

Lurah Batuplat Kecamatan Alak Kota Kupang, Yeri Oktavianus ditemui di Posyandu Sejaterah, Sabtu (6/8/2022) mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan kegiatan operasi timbang dan juga pemberian Vitamian A pada balita yang ada di posyandu sejaterah.

Kegiatan dihadiri oleh Lurah Batuplat, Ketua TP PKK Kel Batuplat, Ketua LPM, Babinkamtibmas, Kabid Kesehatan Masyarakat dari Dinas Kesehatan Kota Kupang, Bidan dan perawat dari Puskesmas Naioni dan Pustu Batuplat, Kasi Pelmas, Kasi Pem dan staf Kelurahan, Kader Posyandu Sejatera, Ketua RT 21,22,23  kerjasama dan Kolaborasi dari semua lembaga dan unsur.

Menurut Yeri, demi suksesnya kegiatan ini posyandu sekaligus operasi timbang dan pemberian vitamin A bagi balita di Kelurahan Batuplat untuk mencegah stunting dan gisi buruk di Kelurahan Batuplat.

"Saya berharap kegiatan bisa memberikan motovasi kepada masyarakat di kelurahan Batuplat khususnya di Posyandu Sejahtera ini, juga bagi balita semua sehat dan tidak kekurangan gisi lagi," ujarnya.

Sementara Ketua Posyandu Sejahtera, Martha Felipus Lusi mengaku kegiatan ini untuk operasi timbang dan pemberian vitamin A bagi balita di Posyandu Sejahtera. "Saya sangat senang, karena semua balita semua dilayani diberikan vitamin A oleh puskesmaa dari Naioni," ujarnya.

Martha menyampaikan terima kasih kepada pihak Kelurahan Batuplat dan Puskesmas Naioni serta Dinas Kesehatan Kota Kupang yang memberi perhatian serius kepada Posyandu Sejahtera dengan memberikan pelayanan kesehatan bagi balita.

"Posyandu Sejahtera setiap tanggal 6 selalu mendapat pelayanan kesehatan untuk balita dari Puskesmas Naioni. Saya berharap, kegiatan bisa belanjut pada setiap bulan sekali," kata Martha.

FOLLOW US