• Bisnis

Sasar UMKM di Kelapa Lima, Bank NTT Buka Kantor Cabang Pembantu di Oesapa

Semy Andy Pah | Senin, 09/01/2023 20:59 WIB
Sasar UMKM di Kelapa Lima, Bank NTT Buka Kantor Cabang Pembantu di Oesapa Pejabat Wali Kota Kupang, George Hadjoh merangkul Kepala KCK Bank NTT, Sony Pellokila usai meresmikan Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank NTT Oesapa, Senin, (9/1/2022).

KATANTT.COM--Sebagai pelopor Ekonomi Rakyat Nusa Tenggara Timur, PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur atau Bank NTT terus berinovasi demi memberikan layanan terbaik di bidang perbankkan.

Dan diawal tahun 2023 tepatnya, Senin (9/1/2023), Bank NTT menghadirkan lagi satu Kantor Cabang Pembantu (KCP) Oesapa di Kota Kupang yang diresmikan oleh Pejabat Wali Kota Kupang, George Hadjoh.

Penjabat Wali Kota Kupang, George Hadjoh pun langsung membuka rekening sebagai salah satu nasabah pertama di Kantor Cabang Pembantu Oesapa. Pada kesempatan tersebut, Bank NTT juga menyalurkan bantuan peduli stunting dengan total Rp 10 juta dan menyerahkan bantuan 50 bak sampah untuk 2 Kelurahan yaitu Kelurahan Oesapa dan Kelurahan Lasiana.

Direktur utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho mengatakan bahwa, doa dari ketiga tokoh agama ini menjadi simbol keberagaman kita di NTT dan menjadi kekuatan bagi kita.

Menurutnya, di tengah berbagai ancaman krisis ekonomi dunia termasuk di Indonesia dan NTT pada tahun 2023 ini akan teratasi dengan kolaborasi maka akan terus berjalan menuju masa depan.

"Dan dengan adanya KCP ini terus berkembang dari kantor kas dan kantor kas ini terbatas dalam pelayanan, termasuk tidak bisa melayani kredit. Sejalan dengan perkembangan OJK meninju kembali beberapa ketentuan, sehingga kantor cabang dapat melayani kredit khusus untuk kredit mikro," katanya.

Orang nomor satu di Bank NTT ini menilai bahwa 5 Kelurahan di Kecamatan Kelapa Lima sebenarnya memiliki potensi yang luar biasa diberbagai sektor bisnis. Misalnya di sektor usaha peternakan baik itu ternak besar mapun kecil cukup berkembang, perikanan dan pariwisata. "Ini merupakan geliat ekonomi yang luar biasa karena kami ada untuk mendukung perkembangan ekonomi masyarakat di sini," ujarnya.

Bank NTT jelas Alex Riwu Kaho, demikian disapa, di KCP Oesapa ini akan ada layanan mesin CRM, atau lebih dikenal mesin ATM. "Mesin CRM ini tidak hanya untuk penarikan tapi juga untuk menyetor, layanan 1×24 jam ini akan sangat membantu kebutuhan layanan keuangan masyarakat setiap saat,” jelas Ale Riwu Kaho.

Ia juga menambahkan bahwa, potensi ekonomi di titik ini adalah penataan layanan parkiran, dan juga retribusi lain baik hotel maupun restoran.  "Dengan Potensi ini dapat dimaksimalkan oleh Pemerintah Kota Kupang khususnya di Kecamatan Kelapa Lima ini. Kami sangat siap untuk mendukung tata kelola baik dalam teknologi, maupun dukungan lainnya,” ungkapnya.

"Kami juga di Bank NTt juga tetap mengharap kritik dan saran untuk semua produk dan layanan sehingga kami bisa terus menjadi lebih baik," sambung Alex Riwu Kaho.

Sementara Pejabat Wali Kota Kupang, George Hadjoh menyampaikan terima kasih kepada Bank NTT yang hadir untuk melayani masyarakat khususnya di Kecamatan Kelapa Lima ini.

"Bank NTT dengan taglinenya Melayani Lebih Sungguh dan dengan standar pelayanan luar biasa baik di kota maupun di kampung-kampung,” kata George Hadjoh.

Ia berharap kemitraan dan kolaborasi antara Pemerintah Kota Kupang dan Bank NTT harus tetap dijaga sehingga dapat bekerja samadalam membangun bangun daerah ini.

George Hadjoh mengapresiasi kinerja Bank NTT yang sangat luar biasa karena dikelola dengan kecerdasan, kepedulian, kreatifitas dan inovasi yang tinggi.

Ia tak menyangka Bank NTT langsung merespon permintaannya oal bak sampah dalam mendukung program Pemkot Kupang saat pengresmian Galeri ATM Cash Recycling Machine (CRM) atau mesin setor dan tarik tunai dan unit khusus ATM untuk kaum disabilitas beberapa waktu lalu.

"Saya sengaja singgung saat peresmian CRM beberapa waktu lalu soal bak sampah, hari ini langsung di kasih 50 untuk dua lurah saya. Ini luar biasa," puji George Hadjoh.

Acara kemudian diakhiri dengan peninjauan KCP oleh Wali kota Kupang, George Hadjoh, Dirut Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho bersama rombongan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Cabang Khusus Bank NTT, Soni Pellokila dan KCP Bank NTT Oesapa, Mieke Buyung Umar.

FOLLOW US